MAAF BLOG INI DALAM MASA PERBAIKAN | TERIMAKASIH

Tuesday, January 1, 2008

Renungan Tahun Baru 2008

Brian Tracy, dalam bukunya “Change Your Thinking Change Your Life” menyebutkan:
“Di dalam hidup ini terdapat dua periode waktu , masa lalu dan masa depan. Masa kini hanyalah sebuah momen pendek yang segera berlalu. Oleh karena itu, Anda dapat memilih apakah anda ingin memfokuskan perhatian Anda pada apa yang telah terjadi – sesuatu yang tidak dapat Anda ubah – atau pada masa depan Anda – pada segala kemungkinan, dan pada keadaan-keadaan yang di dalamnya Anda memiliki kendali untuk merubahnya.”

Sebuah kalimat yang sungguh inspiratif dan memberi motivasi yang tinggi. Memang, manusia tak luput dari kesalahan, karena itu, dari pada larut dalam penyesalan lebih baik kita mempersiapkan diri menghadapi tahun 2008 :

1. Membuat Resolusi
Membuat resolusi seperti kebanyakan yang dilakukan orang menjelang pergantian tahun adalah langkah yang baik, asal resolusi jangan sekedar harapan belaka, namun jadikan sebuah motivasi untuk menjadi lebih maju. Jangan takut membuat resolusi lantaran takut kecewa karena tidak tercapai. Bagaimana bisa mencapai mimpi jika mimpisaja tidak punya? Tulis resolusi sebanyak-banyaknya pada sebuah dokumen doc, simpan di desktop agar mudah diakses. Bila perlu print dan tempelkan di sebelah komputer.
2. Perkuat Mentalitas
Mimpi saja tidak cukup, yang lebih penting adalah ACTION! Lakukan hal-hal yang bisa mendukung tercapainya mimpi itu. Isi diri dengan banyak hal yang bermanfaat. Papaku pernah berpesan, “Seumur hidup kita jangan pernah berhenti untuk belajar”. Bukan hanya belajar tentang bidang yang kita geluti, masih banyak hal di luar sana yang musti diketahui dan dipelajari.
3. Evaluasi secara Periodik
Ujian adalah sebuah evaluasi untuk mengetahui sejauh mana kita sudah menguasai materi yang diajarkan, begitu pula dengan resolusi, perlu kita evaluasi sudah sejauh mana kita berhasil meraihnya. Kalaupun belum, lihat lagi apa penyebabnya. Lalu lakukan yang lebih baik lagi untuk meraih impian kita.
4. Hadiahi Diri Sendiri
Jangan lupa untuk menghadiahi diri sendiri dengan hal-hal yang kita inginkan bila beberapa target pada resolusi dapat terpenuhi. Seperti misalnya liburan di akhir tahun.

Nah, untuk tahun baru dan semangat yang baru, ”HAPPY NEW YEAR 2008”. Semoga Ayo kita BERBUAT perubahan yang lebih baik dari diri sendiri, keluarga, orang-orang yang kita cintai, orang-orang di sekitar kita dan semua makhluk hidup.

Komentar :

ada 0 Coment ke “Renungan Tahun Baru 2008”